
BOYOLALI – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan oleh Presiden Republik Indonesia melalui Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Kepala Rupbasan Kelas II Sragen, Julitri Roma Pasaribu, menghadiri kegiatan panen raya yang dipusatkan di Rumah Tahanan (Rutan) Boyolali pada Senin (17/02). Kegiatan ini merupakan wujud nyata kontribusi UPT Pemasyarakatan dalam mendukung swasembada pangan.
Acara panen raya ini turut dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Jawa Tengah, Kunrat Kasmiri, serta Kepala UPT se-Karesidenan Surakarta dan perwakilan Forkompimda Kabupaten Boyolali. Kehadiran para pejabat ini menunjukkan dukungan penuh terhadap program pembinaan kemandirian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) melalui kegiatan pertanian dan perikanan.
Adapun tanaman yang dipanen dalam kegiatan ini meliputi kangkung, sawi, kacang tanah, serta ikan lele. Hasil panen ini merupakan buah dari pembinaan kemandirian WBP Rutan Boyolali selama 3 bulan. Kegiatan ini tidak hanya mendukung program ketahanan pangan, tetapi juga menjadi sarana pembinaan bagi WBP untuk memiliki keterampilan dan kemandirian pasca-pembebasan.
Kegiatan panen raya ini tidak hanya memberikan manfaat ekonomi, tetapi juga menjadi sarana edukasi dan pembinaan bagi WBP. Diharapkan, program serupa dapat terus dikembangkan di UPT Pemasyarakatan lainnya guna mendukung ketahanan pangan nasional dan pembinaan WBP yang lebih baik.