Berita

Peroleh Penghargaan

26
×

Peroleh Penghargaan

Share this article

Sragen – Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) Kelas II Sragen kembali menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih Juara 2 dalam penilaian Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) kategori kecil se-Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Sragen, Kamis (23/1).

Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas kinerja pengelolaan anggaran yang dilakukan secara optimal, akuntabel, dan sesuai dengan prinsip tata kelola keuangan negara. IKPA sendiri merupakan indikator penting yang digunakan untuk menilai efektivitas, efisiensi, dan kepatuhan dalam pelaksanaan anggaran di instansi pemerintah.

Kepala Rupbasan Kelas II Sragen, Julitri Roma Pasaribu menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas pencapaian ini. “Penghargaan ini merupakan hasil kerja keras dan komitmen seluruh tim dalam mengelola anggaran secara transparan dan bertanggung jawab. Prestasi ini akan menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan kinerja ke depan,” ujarnya.

Prestasi ini juga mencerminkan sinergi yang baik antara Rupbasan Sragen dengan pihak KPPN Sragen dalam memastikan pengelolaan anggaran yang sesuai dengan regulasi dan peraturan yang berlaku.

Raihan ini diharapkan menjadi pemacu semangat bagi seluruh instansi di lingkungan KPPN Sragen untuk terus bersaing secara sehat dalam mewujudkan tata kelola anggaran yang lebih baik. Rupbasan Kelas II Sragen juga berkomitmen untuk menjaga dan meningkatkan capaian ini di masa mendatang.