Kegiatan Bulan Ramadan sering kali diisi dengan kegiatan keagamaan diantaranya sholat Tarwih,Membaca Al Quran dan sebagainya.Tak luput juga bagi WBP Wanita Lapas Sragen mengikuti kegiatan Taman Pendidikan Alquran.Kegiatan ini rutin dilakukan sebagai bentuk pembinaan Kepribadian WBP Lapas Sragen.
Kegiatan dilaksanakan pada hari selasa,18 Maret 2024 pukul 10.00 s.d 11.30.Melalui kegiatan ini,warga binaan yang belum bisa membaca Al Quran,sedikit demi sedikit mampu membaca Al Quran secara bertahap.Selain itu kegiatan ini bertujuan untuk menambah keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.
Program Pembinaan ini merupakan hasil dari kerja sama dengan instansi terkait dalam pembinaan kepribadian WBP Lapas Sragen.